Sabtu, 18 November 2017

Sensory play Dinosaurus


Sebenarnya permainan sensory play ini sudah dimainkan sejak fachry umur 3 tahun,  tetapi sampai sekarang fachry masih meminta main sensory play. terutama dinosaurus. Permainan ini dapat menstimulasi motorik halus, melatih imajinasi,  kreatifitas dan literasi.  Jadi satu permainan ini beberapa stimulasi bisa dilatih.  Kami bermain ini selama 1 jam lho dan fachry yang tidak mau berhenti bermain.

Rabu, 15 November 2017

Balapan Mobil Suku Kata

Day 9


Karena fachry sudah mengenal huruf besar dan huruf kecil, kali ini ibu mau mencoba mengenalkan bermain suku kata lewat balapan mobil.  Jadi setiap mobil diberi stiker yang bertuliskan ca,  ci,  cu, ce,  begitu pun dadunya saya tempel suku kata tersebut.  Permainannya,  fachry diminta mengocok dadu, nama mobil atau yang berarti suku kata yang keluar namanya di dadu berhak maju satu kotak jalanan.  Mobil yang jadi pemenang adalah mobil yang menuju kotak akhir pertama kali.  Dijamin ini mah anak cowo seneng banget,  ga kaya belajar, yang ada mereka lebih menikmati.

Minggu, 12 November 2017

Berhitung Dengan Cara Kreatif

Day 8


Anak saya ga suka matematika, anak saya malas kalau disuluh berhitung, anak saya belum mengenal angka. Hallo ibu...sudahkah bertanya pada diri kita? bagaimana cara kita mengenalkan angka di kehidupan sehari hari, bagaimana cara kita apakah sesuai dengan usianya yang masih didominasi  kebutuhan bermain yang tinggi. Jangan sampai kita menganngap anak kita yang masih usia dibawah 6 tahun bisa langsung mengerti seperi sudah usia 10 tahun. Untuk mengenalkan pada usia dini perlu dikenalkan dengan cara yang nyaman dan sambil bermain, terkadang kita memerlukan cara cara kreatif sesuai tipe anak. Biasanya untuk mengenalkan angka karena fachry yang lebih visual  saya lebih ke arah sesuatu yang be4gambar dan berwarna. Contohnya games yang saya buat ini, jadi fachry harus menempelkan perban simbol angka sesuai jumlah luka. Games jni sebenarnya mengenalkan konsep berhitung tapi dibuat dengan cara yang menarik, selain itu ibu biasanya sambil bermain peran juga sehingga membuat anak lebih tertarik.

Sabtu, 11 November 2017

Membuat Buku Cerita

Day 7


Kebiasaan fachry menggambar di papan magnetnya sepertinya lama lama sudah mulai beralih ke media kertas. Biasanya dia menggunakan pensil. Agar lebih semangat saya mencoba memberinya spidol warna warni. Dia pun mulai menggambar sesuka hati. Setelah jadi, ibu mulai stimulasi linguistiknya, memintanya untuk meceritakan alur gambar tersebut, karakter tokoh yang digambar. Saat itu saya berusaha menjadi pendengar yang baik sambil menerapkan 5w1h, dan ternyata dia sudah bisa membuat alur cerita bergambar. Lagi dan lagi biarkan anak kreasi yang ingin dia lakukan sesungguhnya anak sudah kreatif dan orang tua lah yang perlu menjadi kreatif, salah satunya dengan cara stimulasi melalui media yang anak sukai.

Jumat, 10 November 2017

BERMAIN PERAN

Day 6


Terkadang tak jarang orang tua sambil marah membangunkan anak bangun tidur untuk mandi pagi, atau ada anak tidak mau dibacakan buku. Mungkin kita harus melihat di diri kita apakah kita sudah tepat caranya dan membuatnya senang sehingga pesan tersampaikan dengan baik. Salah satu contoh yang saya lakukan adalah bermain peran. Karena saya yakin semua anak gidak akan menolak ketika diajak bermain.
Biasanya ketika anak sulit bangun tidur pagi, saya berusaha selalu membuatnya bahagia dan tertawa setiap bangun tidur misalnya saya berpura pura seperti karakter yang ada dibukunya, atau saya memainkan mainan, boneka tangan, menjadi kuda kudaan. Ketika dia membuka mata atau mendengar langsung tersenyum, tertawa dengan mata yang masih mengantuk lalu saya terus memainkannya sampai anak sudah tidak begitu mengantuk sehingga siap diajak ke kamar mandi.
Ketika baca buku biasanya kita membutuhkan sesuatu yang berbeda agar tidak monoton, nah saya biasa menggunakan boneka tangan atau mainan untuk bermain peran seolah olah ikut serta membaca buku.
Kalau cara cara seperti ini dilakukan rasanya ada ikatan yang kuat antara ibu dan anak dan merasa pesan lebih tersampaikan dari hati. Jadi jangan terburu buru bilang tidak bisa sebelum mencoba

Selasa, 07 November 2017

MENJAWAB PERTANYAAN ANAK DENGAN CARA KREATIF

Day 5

Ketika melihat fosil fosil dinosaurus di bukunya fachry mulai bertanya kenapa dinosaurus itu punya tulang? Sebenarnya saya mau menjelaskan bahwa dinosaurus punya tulang untuk menopang tubuhnya,  tapi saya mau menjelaskan dengan cara yang membuat dia lebih mudah diingat tapi simple.  Akhirnya saya membuat simulasi dengan bahan sedotan dan playdough.  Caranya sedotan saya potong potong untuk bentuk kaki dino dan leher dino.  Simulasinya begini,  dino yang pertama saya buat dengan menggunakan playdough tetapi bagian kaki dan leher saya selipkan sedotan diibaratkan sebagai tulang.  Sedangkan dino yang kedua saya buat tanpa sedotan yang diibaratkan dino tanpa tulang.  Agar lebih mudah saya membuat dua jenis simulasi dimana saya buat gulungan panjang yang pertama diisi sesotan sedangkan yang kedua tanpa sedotan.  Setelah selesai saya diamkan kurang lebih 5 menit sambil mengamati bersama fachry.  Di akhir kegiatan fachry sudah bisa menarik kesimpulan bahwa kenapa dinosaurus atau manusia memiliki tulang, kata fachry agar badannya tegak tidak leyot 😅😅 sambil fachry memperagakan gayanya.., selain itu ibu menjelaskan bahwa allah telah menciptakan tulang sedemikian rupa agar badan tegak dan melindungi bagian dalam tubuhnya.



Ternyata cara kreatif untuk menjelaskan ke anak lebih mudah dipahami. 

Senin, 06 November 2017

Melukis di Atas Kain

Day 4


Masih bermain dengan dino kali ini fachry akan melukis di atas kain. Biasanya dia hanya menggambar di papan magnet atau di kertas,  kali ini kita coba dengan sesuatu yang berbeda.

Bahan :
  • Tepung Terigu
  • Air
  • Cat acrylic
  • Kain blacu

Alat :
  • Kuas
  • Wadah cat air
  • Pensil
  • Plastik segitiga
  • Gunting

Cara membuat
  1. Fachry menggambar diatas kain dengan pensil
  2. Beri gambaran dengan larutan tepung terigu yang sudah diletakan pada kertas segitiga, (larutan tepung terigu dibuat dengan mencampurkan tepung terigu dengan air, adonan seperti membuat tepung pisang goreng) 
  3. Keringkan di bawah sinar matahari sampai benar benar kering
  4. Warnai gambar dengan cat air,  keringkan
  5. Setelah kering,  lepaskan lapisan terigu,  lalu beri batasan dengan cat acrylic putih..


Hasilnya lukisan fachry menjadi indah.



Minggu, 05 November 2017

BERHITUNG SERASA BERMAIN

Day 3

Sore hari tiba tiba fachry bilang "Ibu aku mau bisa berhitung,  membaca,  sama mengaji bu,  tolong ajari aku! " dengan wajah melas. Dan akhirnya ibu bisa mendengar kata kata ini, huhuhu terharuu.. Karena saya memang hanya melakukan stimulasi saja bukan fokus belajar baca tulis hitung. Biasanya hanya mengenalkan huruf dari buku buku yang dia baca itupun diawali fachry yang ingin tahu ada huruf apa dalam bukunya,  kalau berhitung diawali dengan menghitung jari jarinya, kalau mengaji biasanya saya hanya membacakan surat surat pendek ketika menjelang tidur atau menyanyikan doa dan hijaiyah dan membacakan sirah sirah. Menurut saya membuatnya bisa itu mudah tapi membangkitkan jiwa belajarnya dan keingintahuannya yang harus ditanamkan,  
Berlanjut ke pertanyaan fachry,  ibu memberi pilihan hari ini apa yang kamu ingin pelajari?dan dia menjawab ingin belajar berhitung.  
Tetapi saya belum ingin mengajari seperti cara cara di sekolah,  saya ingin membuat suasana yang menyenangkan, durasi sebentar dan membuatnya bahagia.  Yaa,  saya membuat karakter kucing dari piring kertas yang suka dibuat untuk meletakan kue ulang tahun,  ibu lukis dengan cat air.  Lalu untuk kuenya pakai origami.  Untuk permainannya fachry diminta memasukan ke mulut kucing sesuai jumlah coklatnya..selain itu saya mencoba bermain peran seperti kucing. 



Sabtu, 04 November 2017

MEMBUAT KARYA BIASA MENJADI LUAR BIASA

Day 2


Masih bertema dino,  ibu menemani fachry menggambar dino di kertas. Saat itu fachry merasa gambar yang dibuatnya tidak bagus,  namun ibu meyakinkan fachry bahwa gambar fachry sebenarnya bagus dan karena ibu masih memiliki foam,  maka ibu mengubah gambarnya berbahan dasar foam.  Untuk warnanya fachry yang menentukan. Setelah jadi fachry baru merasa ternyata gambarnya menjadi bagus. 
Menurut saya ini merupakan salah satu bentuk apresiasi karya anak dan sekaligus membangkitkan rasa percaya diri pada anak.  Kreatifitas disini yaitu bagaimana mengubah hasil karya anak biasa menjadi luar biasa. 

Jumat, 03 November 2017

Membuat Ide kegiatan sesuai kesukaan anak

Day 1

Melihat fachry yang menyukai dinosaurus, saya mulai memanfaatkan momen tersebut untuk stimulasi bertemakan dinosaurus. Terkadang agar sesuatu menarik memang ibu perlu melihat sesuatu yang anak suka, biasanya anak lebih semangat menjalankannya. Kali ini ibu memiliki beberapa printable bertemakan dinosaurus yang didownload dari IMC. Ada kegiatan menggunting, membuat pola, menyusun puzzle, mencocokan bayangan dan menghitung bentuk fosil. Agar lebih bersemangat saya biasanya ikut bermain peran di dalam kegiatan tersebut, seperti saat kegiatan menggunting saya mencoba bersuara seperti tokoh tokoh dinosaurus yang terdapat pada kertas yang sedang fachry gunting seolah olah  ada monster gunting yang siap menggunting, lalu setelah tergunting semua, fachry mencoba menggabungkan kembali potongan potongan tersebut lalu ibu menyuarakan dinosaurus dengan senang karena bagian tubuhnya sudah tersambung.

Contoh ide lainnya yang saya manfaatkan adalah makanan cemilan yang biasa fachry makan. Sesungguhnya anak anak sudah memahami logo-logo tulisan. Bungkus makanan tidak langsung saya buang tapi saya menggunting logo tulisan lalu saya buat ide literasi dengan bermain mencocokan kata. Jadi, ibu membuat tulisan pada kertas sesuai nama makanan lalu fachry dimnta mencocokan kata. Karena makanan ini biasa dimakan jadi fachry mudah mengenali tulisan ini.

Sebenarnya jika ditanya kalau anak tidak mau melakukan sesuatu, belum tentu karena tidak suka tetapi mungkin kita sendiri belum memahami apa yang anak suka dan cara belajar yang anak suka. Karena sesungguhnya semua anak itu sudah kreatif hanya orang tua yang perlu belajar menjadi kreatif.